Tutorial Make Up Untuk Ke Kantor

Step By Step...

PERTAMA : gunakan primer sebagai dasar makeup, penggunaan primer bertujuan mengecilkan pori-pori dan membuat tampilan makeup lebih tahan lama. Primer yang saya gunakan adalah Baby Skin dari Maybelline
KEDUA : aplikasikan foundation untuk menutupi kekurangan /. masalah di wajah. Produk yang saya gunakan adalah BB Cushion dari Laneige (Natural 21)
KETIGA : koreksi wajah seperti jerawat, lingkar hitam di bawah mata menggunakan conceler. Conceler yang saya gunakan adalah Pro Conceal berwarna yellow.
KEEMPAT : buat shading/contour wajah, yaitu pada daerah hidung, pipi, dan rahang agar terlihat tirus. Contour yang saya gunakan adalah Pro Conceal berwarna Toast.
KELIMA : Gunakan brush / beauty blender (spon) untuk meratakan conceler dan contour di wajah, di blend sampai halus.
KEENAM : aplikasikan bedak tabur diseluruh wajah, agar contour tidak bergeser, sebaiknya menggunakan brush untuk meratakannya. Bedak tabur yang saya gunakan adalah NYX mineral set it & dont fret it
KETUJUH : tegaskan semua contour dan highligh menggunakan shading luar, gunakan produk yang berbahan dasar powder. Produk yang saya gunakan adalah NYX Highlight And Contour Powder
KEDELAPAN : tambahkan blush on dan shimer agar tampilan lebih fresh di area pipi, tulang pipi bagian atas, dan sedikit di tulang hidung. Produk yang saya gunakan adalah The Balm Autobalm Hawaii
KESEMBILAN : Gunakan alis coklat dan maskara alis coklat untuk tampilan alis yang natural. Produk yang saya gunakan adalah pensil alis viva dan Maybelline brow gel coklat.
KESEPULUH : aplikasikan base eyeshadow terlebih dahulu sebelum menggunakan eyeshadow, agar warna eyeshadow lebih keluar dan tahan lama. Produk yang saya gunakan adalah revlon colorstay conceler dan untuk eyeshadow menggunakan Inez Eyeshadow shade New York
KESEBELAS : gunakan maskara dan eyeliner. Produk yang saya gunakan adalah maskara magnum dan eyeliner gel dari maybelline
KEDUABELAS : gunakan eyeliner pensil untuk mempertegas mata, dan membuat mata terlihat besar. Produk yang saya gunakan adalah NYX JEP JUMBO warna putih / Milk
KETIGABELAS : gunakan lipstik yang matte untuk tampilan natural. Produk yang saya gunakan adalah dari Make Over no 10
KEEMPATBELAS : pasangkan bulu mata dengan rapi.
FINISH.....selamat mencoba

Tutorial Membuat Alis

Step by step melukis Alis agar terlihat rapi dan natural, sbb:

1. Gunakan pensil alis yang tajam untuk membingkai rambut2 alis,,,,produk yang saya gunakan adalah pensil alis fanbo warna coklat.

2. Membingkai alis mulai dari pangkal luar alis, yakni dari pangkal tertinggi lalu menurun kebawah.

3. Selanjutnya bingkai alis dari pangkal dalam alis sampai pada pangkal alis yang tertinggi. Pada gambar dibawah, saya membuat pola alis yang turunnya lebih landai tidak tajam.

4. Setelah membingkai alis, maka lakukan tahap selanjutnya yaitu mewarnai rambut alis, bisa menggunakan pensil alis, eyebrow mascara atau eyebrow gel. Saat ini saya menggunakan eyebrow gel dari NYX.

5. Rapikan pinggiran alis menggunakan conceler, caranya dengan membingkai alis di bagian luar alis yang sudah dibingkai sebelumnya, untuk menciptakan alis yang terpola sekaligus menutupi rambut2 alis yang berantakan.

6. Jangan lupa tambahkan highligh di bawah alis, bisa berwarna putih atau silver.

Selamat mencoba ....


Tutorial Make Up Untuk Ke Pesta

Step by step make up untuk pesta

1. RIASAN MATA
A. Seperti biasa saya selalu memulai riasan mata sebelum wajah, karena jika belepotan, tidak merusak riasan wajah.
B. Pertama saya membikin alis dulu: untuk membuat alis saya menggunakan pensil alis fanbo sebagai bingkainya dan NYX brow gel warna coklat agar rambut alis berubah warnanya, lalu rapikan alis menggunakan conceler merek revlon
C. Lanjut ke eyeshadow : sebelumnya kita menggunakan base eyeshadow dulu, fungsinya agar warna eyeshadow lebih terang dan tahan di kelopak mata, untuk produk saya menggunakan pro conceal warna yellow, selanjutnya baru baurkan eyeshadow merek elf warna magenta di eyelid, coklat muda untuk creas, dan hitam di sudut luar mata, agar terlihat smokey eyes.
D. Tambahkan eyeliner : merek loreal intense untuk mendapatkan eyeliner waterproff dan gunakan elf pensil di bagian bawah mata untuk mempertegas mata sekaligus membuat mata lebih besar. Tambahkan pula warna putih / cream agar mata terlihat lebih fresh dan untuk produk saya gunakan NYX Jep pensil jumbo
E. Gunakan mascara : maybelline magnum + revlon
F. Tambahkan bulu mata ( no branded )
G. Beri tambahan highligh di bawah lengkungan alis, untuk tampilan riasan mata yang lebih sempurna.

2. RIASAN WAJAH
A. Setelah wajah dibersihkan, gunakan pelembab wajah disini saya menggunakan evian spray.
B. Gunakan primer untuk meratakan wajah, menutup pori2, dan membuat makeup lebih tahan lama
C. Gunakan foundation sesuai shade warna kulit kamu, dan saya sendiri menggunakan merek shu uemura the lightbulb fluid medium light beige + laneige bb cushion natural shade 21, untuk memperoleh tampilan wajah yang glowy sangat cocok untuk wajah kering atau normal. Namun bagi kalian yang oily lebih baik menggunakan shu uemura yang face architect smooth fluid dengan tampilan yang matte.
D. Buat contour wajah : saya menggunakan proconceal warna toast, dan apply di tulang pipi, sisi kanan kiri hidung, rahang, dan kening paling atas (dibawah rambut).
E. Tambahkan highlight gunanaya untuk menonjolkan area2 tertentu diwajah kamu, produk yang saya gunakan proconceal warna yellow, dan apply ke area T muka, jidad turun ke hidung, lalu dagu, dibawah mata dan diatas rahang.
F. Blend sampai halus menggunakan beauty blender, untuk merek menggunakan masami shuko.
G. Tambahkan blush on cream, fungsinya warna blush tahan lama, produk yang saya gunakan adalah elf hd cream blush dengan tipe diva.
H. Agar hasil contour, highlight dan blush on tidak bergeser atau pecah perlu ditambahkan bedak tabur, saya menggunakan tehnik baking yaitu meletakkan bedak tabur agak banyak pada bagian bawah mata dan biarkan minimal 1 menit.. Bedak tabur yang saya gunakan adalah shu uemura face powder. kemudian saya set semua riasan menggunakan bedak padat dari chanel lumiere
H. Tambahkan contour luar atau shading dibagian2 yang sudah di countur sebelumnya untuk mempertegas shading agar tampilan wajah lebih tirus dan mancung. produk contour luar saya menggunakan NYX contour powder
I. Tambahkan lagi blush on powder
J. Selanjutnya saya menambahkan shimmer cream dan diletakkan pada tulang atas pipi (dibawah mata), tengah hidung, dan dagu. Sedangkan merek yang saya gunakan adalah NYX born glow. Anda juga bisa menggunakan shimmer powder merek the balm -hawaii kalau tidak mau repot di dalam membaur.

3. RIASAN BIBIR
A. Gunakan pelembab bibir, saya menggunakan produk dari revlon
B. Gunakan lipstik dengan warna2 nude seperti colourpop lippie stix shade lumiere mauve pink

OK.....Riasan selesai dan flawless...,,,

Review : Eyebrow Makeup

Hai cantik...

Sudah bisa gak bikin alis, hehehe
Jangan ketebelan yah nanti kayak sincan...

Pada kesempatan kali ini, saya mau mereview macam-macam eyebrow dari yang bentuknya pensil, cair, cream, dan powder.


Ada 8 macam merek eyebrow yang akan saya review kali ini, untuk kelebihan serta kekurangannya satu persatu akan saya urai di bawah ini,,,,(sekali lagi apa yang saya sampaikan adalah menurut versi saya).

1. NYX  Eyebrow Kit With Stenol
(+) Ada 4 pilihan warna
(+) Ada cetakan alis
(+) Ada kuas dan sikat alis
(+) Ada kaca di dalam kemasan
(-) Tidak waterproff
(-) Teksturnya powder sehingga untuk alis tebal kurang kelihatan, dan harus dilayer beberapa kali baru muncul warnanya.
(-) Bentuknya yang besar, sehingga sulit di masukkan ke dalam beauty case
(-) Harga Rp 199.000

2. NYX Eyebrow Gel (Coklat)

(+) Sangat pigmented, cukup oles sedikit warna sudah kelihatan
(+) Kemasan kecil, dan mudah dibawa-bawa
(+) Isi Banyak
(+) Sangat waterproff, meskipun di bawa berwudhu
(-) Tidak ada aplikatornya
(-) Harga Rp.160.000

3. Fanbo Eyebrow Pencil (coklat)
(+) Warna kurang pigmented, harus ditekan-tekan dulu baru warna muncul
(+) Harga ekonomis Rp 40.000
(-) Harus sering di raut agar warna mudah terdefinisi
(-) Tidak waterproff

4. Maybelline Eyebrow Pencil (Grey)
(+) Warna pigmented, karna alis saya hitam sehingga warna grey di rasa paling sesuai
(+) Harga ekonomis berkisar Rp 45.000
(+) Waterproff meskipun terkena keringat, dan akan memudar jika terkena air wudhu
(-) Harus sering di raut agar hasil lebih natural

5. Pixy Eyebrow Pencil (Coklat)
(+) Harga ekonomis Rp30.000
(-) Tidak pigemnted
(-) Tidak waterproof

6. LT Pro Eyebrow Pencil (Hitam)(+) Warna pigmented 
(+) Waterproff meskipun terkena keringat dan hanya sedikit memudar jika terkena air wudhu
(+) Harga masih terjangkau berkisar Rp 65.000
(-) Harus sering diraut jika mengiginkan warna terdefini dengan baik.

7. Maybelline Eyebrow Mascara (Coklat)
(+) Pigmented sehingga bisa merubah warna alis yang tadinya hitam menjadi coklat
(+) Waterproff meskipun di terkena air wudhu
(+) Praktis bagi yang memiliki alis tebal, karena hanya cukup di oles saja
(-) Harga Rp 85.000

8. Maybelline Fashion Brow (Pensil & Powder)
(+) Untuk pensil dan powder sama-sama pigmented
(+) Waterproff meskipun terkena keringat dan hanya sedikit memudar jika terkena air wudhu
(+) Harga ekonomis untuk dua buah jenis eyebrow yaitu berkisar Rp 70.000 


Kesimpulan:

Dari 8 merek eyebrow yang pernah saya gunakan, menurut saya untuk jenis pencil alis maka LT Pro masih juaranya, dan untuk powder merek Maybelline fashion brow lebih unggul, sedangkan untuk jenis cream bisa memilih NYX eyebrow gel.

Okeee...cukup sekian review dari saya, semoga bermanfaat....
Byeee


Cara Upload Gambar & Video Dari Canon EOS M10 Langsung ke Facebook atau Youtube

Hai Guys....

Pasti banyak dari kalian yang masih bingung, gimana caranya agar hasil jepretan kita, bisa langsung di upload ke sosial media tanpa harus memindahkan terlebih dahulu ke smartphone / PC.

Jadi awalnya saya juga sempat bingung, dan merasa repot kalau mesti memindahkan data dulu ke HP/PC. Saya coba untuk search di google tapi minim sekali informasi yang saya dapat, kemudian saya coba cari lagi di youtube, tapi kebanyakan hanya video review saja dan tidak menjelaskan secara detail cara mengupload video ke sosmed..

Tetap gak nyerah, iseng-iseng saya membuka semua chanel youtube yang mereview Canon EOS M10 dan akhirnya saya menemukan chanel review dengan bahasa Thailand #GAK NGERTI BOS#

Gak langsung saya close, tapi saya liatin apa aja yang dia lakukan, dan yessss akhirnya saya paham gimana cara mengupload video ke facebook, youtube, email, twitter.

Oke, langsung saja saya akan berbagi caranya ....ayo disimak!

1. Aktifkan camera Canon EOS M10, lalu masuk ke media.
2. Pilih gambar / video yang mau di upload.
3. Pilih menu set wifi.
4. Pilih simbol awan, dan ikuti saja setiap perintahnya sampai muncul perintah membuka situs http://www.canon.com/cig (situs bisa dibuka melalui HP/PC).
5. Masukkan user ID dan password Canon, atau jika belum punya silakan mendaftar dulu klik Sign up, dan isi semua data yang diminta.
6. Lakukan verifikasi data dengan cara membuka pesan email yang dikirimkan oleh Canon. Jika sudah, maka anda akan terhubung kembali ke situs http://www.canon.com/cig
7. Isi kembali username dan password yang sudah di daftarkan tadi.
8. Lakukan sinkronisasi wifi antara Canon EOS M10 dan perangkat, dengan cara memasukkan kode yang muncul di camera ke dalam kolom akun pada perangkat kita.
9. Jika kode telah sesuai maka akun canon akan menampilkan halaman web service settings
10. Pilih saja setting untuk tiap-tiap fitur yang diinginkan, lalu tekan ON setelah terseting (tidak perlu merubah pengaturan cukup klik set saja).
11. Lalu kembali ke wifi camera Canon EOS M10 anda, dan klik lagi lambang awan (untuk refresh)
12. Oke sekarang fitur yang anda pilih tadi, secara otomatis akan muncul di layar camera Canon EOS M10 anda.

Setting Berhasil

13.  Ketika sudah muncul fiturnya, tinggal kita send saja foto/video yang mau di share ke facebook, youtube, twitter, dan email.


Wah...ternyata sangat mudah ya....
Selamat mencoba, jangan lupa klik ikuti dan komen kalau masih bingung....
Byee


Review : Mifi BolT Vela Huawei E5578

Hallo...

Hari ini saya akan membahas, sebuah modem internet yang bisa memenuhi kebutuhan saya dalam mengakses internet, yaitu Mifi BolT Vela Huawei E5578.

Mungkin banyak yang bertanya, mengapa saya harus membeli modem internet pribadi, padahal ada HP yang juga bisa dijadikan modem, apalagi sekarang jamannya smartphone yang bisa tethering...

Oke, jadi sebenarnya banyak alasan kenapa akhirnya saya harus membeli modem ini...
1. Efisiensi : Untuk melakukan isi ulang pulsa (misal : telkomsel), dengan paket flash 6 GB (60 hari), saya harus membayar 175.000. Jenis smartphone yang saya gunakan adalah TAB 3 dengan jaringan 3G, padahal sekarang ini sudah jamannya 4G, dan harga kartu perdana 4G untuk kuota 8G hanya di jual dengan harga 65.000 (Indosat Ooredoo)......#murah#
2. Setiap harinya (pagi - sore) saya menggunakan fasilitas internet kantor, dengan akses yang terbatas.
3. Karena rumah saya belum masuk jaringan speedy / indihome, akhirnya saya menonton youtube  melalui handphone, apalagi saya punya anak kecil yang hobinya nonton youtube juga...#tekor#
4. Intinya saya membutuhkan jaringan internet yang cepat, dengan kuota yang besar, dan memiliki kemampuan download / upload yang mumpuni.

Setelah membaca banyak sekali review dan disesuaikan dengan budget tentunya, maka pilihan saya jatuh kepada Mifi BolT Vela Huawei- E5578.

Apasih kelebihannya ???
1. Semua operator bisa digunakan (Unlock All Operator)
2. Support jaringan 4G, 3G, dan 2G
3. Ringan dan awet karena bahannya plastik
4. Mudah di bawa-bawa karna desainnya yang tipis (7mm)
5. Wifi bisa diakses oleh 10 perangkat handphone sekaligus
6. Baterai tahan lebih dari 8 jam, berkapasitas 1900 mAh
7. Fiturnya lengkap, cukup tekan tombol on/off, bisa cek (batrai, sinyal, jam, kuota, informasi bonus, web, Imei, dll)
8. Kecepatan download LTE to 150Mbps, HSPA to 42Mbps
9. Kecepatan upload LTE to 50Mbps, HSPA to 5,76Mbps
10. Modem Huawei terkenal tahan banting, karena jaman kuliah sudah menggunakan huawei
11. Support Window 7/8/XP/Vista, Mac OS 10.5~ 10.8

Tak ada gading yang tak retak, ada kelebihan pasti ada kekurangannya...
1. Baterainya tidak bisa dicopot, kalau rusak terpaksa lem biru (lempar beli baru)
2. Harga lumayan mahal berkisar Rp 700.000an tergantung wilayah.

Kesan :
- Sejauh ini setelah menggunakan Mifi BolT Vela Huawei E5578 saya merasa puas, karena sekarang kapanpun dan dimanapun bisa lebih mudah internetan.
- Karena modem ini memiliki jaringan 4G jadi saya bisa membeli kartu perdana dengan harga murah dan kuota yang lebih besar, itu artinya anggaran tiap bulan untuk membeli pulsa bisa saya pangkas.......prinsip ekonomi (hehehe)

Tampilan Depan


Review : The Body Shop - Vitamin E Aqua Boost Sorbet

Hi Gorgeous

Today I tried to review a new product, I already use product more than 1 week. One of the moisturizing products from the body shop circuit is Vitamin E Aqua Boost Sorbet.


Vitamin E Aqua Boost Sorbet is a daily facial moisturizer with a cooling sensation. Has a silky texture that gives additional moisture and refreshes the skin with a formula that is very light.

Before using moisturizing The Body Shop Vitamin E Aqua Boost Sorbet, I use a skin care from doctor SpKK. When using facial skin care, I can not give extra powder, because the powder will arise and make my face look cluttered.

After I saw The Body Shop Products Vitamin E Aqua Boost Sorbet, I am interested to try it, and hope that the results given so much better than my previous moisturizer.

Okay, now I will immediately reviewing the advantages and disadvantages of products :


1. Packaging

+ elegantly shaped transparent glass
+ travel-friendly
- no aplicator, less hygienic
- 50 ml

2. Texture

+ creamy , so easy blending
+ very very light texture
+ pink colour

3.  Performance

+ long lasting, it claims 24hr hold
+ light weight
+ cold sensation
+ quickly absorbed in the skin

4. Price
I can't say it's affordable for everyone because it actually is not for me. You can grab them home for about IDR 249.000 from The Body Shop Counter, and I got it in IDR 149.000 (online), so economis.

Do I recommend it to you? Of course !!!
Oke, stay beautiful and keep the spirit.......see you later


Review : Contour & Highlight

Hallo Cantik...

Hari ini saya akan mereview produk-produk yang bisa membuat wajah saya dan kamu terlihat tirus.....

Oke, mungkin memperoleh wajah yang tirus adalah dambaan semua perempuan yang memiliki muka bulat, dan akhirnya berbagai cara kita lakukan untuk menutupi kekurangan di wajah kita...

Nah tehnik yang satu ini banyak loh dipakai oleh selebriti, model dan public figure yaitu tehnik contour dan highlight atau yang lebih familiar dikenal dengan shading. Trik ini memberikan bayangan di wajah sehingga bisa menutupi kekurangan seperti pipi tembem, hidung datar, muka bulat, dll.

Sebelum membahas jenis produknya, saya akan memberi tips mudah untuk memilih jenis shading yang sesuai. Pemilihan highlighter bisa berupa krim, cair, atau powder, selanjutnya pilih shade yang lebih terang 1 tingkat dari warna kulit wajah kita. Sebaliknya untuk memilih contour haruslah shade yang lebih gelap 1 tingkat dari warna kulit wajah. 

Oh ya, jangan lupa memilih contour yang matee dan jangan ada gliternya/shimmery, supaya hasil akhirnya lebih natural.


Sesuai gambar diatas, saya akan mereview produk-produk yang pernah saya gunakan. Disini saya akan mereview 5 macam merek contour /highlight produk lokal dan luar negeri, dengan cara membandingkan kelebihan (+) atau kekurangannya (-).

1. LA Girl HD Pro Conceal Shade Yellow Dan Toast
La Girl Pro Conceal merupakan satu produk yang sering sekali kita jumpai di dalam tas MUA atau perias penganten, disamping harganya yang terjangkau,,,produk ini juga bisa memberikan hasil yang tidak jauh berbeda dengan produk-produk branded USA lainnya seperti NYX, Revlon, Maybelline, dll. 

Macam- macam warna (shade)
1. Warna gelap seperti Toast / Almond (contour) : diaplikasikan pada bagian tulang pipi, sisi kanan dan kiri hidung, kening bagian atas, dan rahang bawah untuk menutupi kekurangan / membuat tampilan wajah terlihat lebih tirus.
2. Warna orange (corektor) : diaplikasikan dibawah mata (lingkar mata) / dark circle untuk menutupi mata hitam/ mata panda.
3. Warna hijau / kuning (corektor) : diaplikasikan untuk menutup bekas jerawat, atau warna kulit yang tidak rata
4. Warna terang seperti natural / classic ivory / porcelain (highlight) : diaplikasikan pada bagian T wajah yakni dari kening diatas alis lalu turun ke tengah hidung, selanjutnya pada area dibawah mata sampai sudut kanan  dan kiri hidung, lalu di bawah tulang pipi dan dagu.

Kelebihan :
(+) Teksturnya cair dan cara penggunaannya cukup di pencet dan diletakkan pada bagian wajah yang ingin di tutupi atau di tonjolkan. Di ujung kemasan terdapat brush kecil, sehingga memudahkan dalam mengaplikasikannya. Produk ini saya gunakan pada saat contour dalam (contour yang pertama setelah apply foundation)
(+) Harga sangat ekonomis, yaitu berkisar IDR 50.000-65.000 (dibeli secara online)
(+) Warna shade yang banyak, sehingga tinggal disesuaikan dengan warna kulit kita
Kekurangan :
(-) Mudah bocor atau keluar dari brushnya dan akan menempel pada permukaan dalam tutup kemasan.
(-) Mudah kering, sehingga harus segera di blending.

2. NYX Highlight & Contour
Kelebihan :
(+) Teksturnya powder  dan cara penggunaannya harus menggunakan angle brush (mengenai bentuk brush akan saya review pada cerita saya selanjutnya) yang jelas angle brush itu bulu brusnya berbentuk miring. 
(+) Mudah untuk dibawa kemana-mana karena bentuknya yang bulat dan tipis
(+) Ada kaca bulat di dalam kemasannya
Kekurangan :
(-) Hanya cocok untuk shading luar saja, karena teksturnya yang kurang pigmented
(-) Harga lumayan mahal (+/- Rp 160.000 - Rp 200.000) tergantung toko OS
(-) Hanya 2 warna, sehingga bagi kalian yang berwajah gelap mungkin kurang sesuai

3.  Revlon Photoready Concealer
Kelebihan :
(+) Teksturnya krim padat (bingung??? liat gambar aja ya) dan cara penggunaannya bisa langsung di oles ke wajah atau menggunakan brush. Karena warnanya mirip dengan wajah saya, akhirnya produk ini hanya saya gunakan untuk menutupi bekas jerawat, dark circle, atau untuk merapikan alis...dan ternyata hasilnya BAGUS
(+) Mudah untuk dibawa kemana-mana karena bentuknya seperti ukuran lipstik
(+) Isinya lumayan banyak, dan cukup awet menurut saya
(+) Harga ekonomis (+/- Rp 70.000)
Kekurangan :
(-) Coveragenya yang dirasa kurang mumpuni di wajah saya

4. Wardah Double Function Kit
Kelebihan :
(+) Teksturnya krim padat (bingung??? liat gambar aja ya) dan cara penggunaannya bisa langsung di oles ke wajah dengan menggunakan brush yang sudah tersedia. 
(+) Terdapat 3 warna sehingga bisa menyesuaikan dengan warna kulit.
(+) Mudah untuk dibawa kemana-mana
(+) Isinya lumayan banyak, dan cukup awet menurut saya
(+) Harga ekonomis (+/- Rp 30.000)
Kekurangan :
(-) Coveragenya dirasa kurang mumpuni di wajah saya
(-) Tidak waterproff, mudah luntur

5. Maybelline Instant Age Rewind
Kelebihan :
(+) Teksturnya cair dan cara penggunaannya cukup diputar lalu cairan akan keluar membasahi brush (seperti di gambar). Karena warnanya mirip dengan wajah saya, akhirnya produk ini hanya saya gunakan untuk menutupi bekas jerawat, dark circle, atau untuk merapikan alis...dan ternyata hasilnya BAGUS
(+) Mudah untuk dibawa kemana-mana karena bentuknya seperti ukuran lipstik
(+) Isinya lumayan banyak, dan cukup awet menurut saya
(+) Coverage produknya bagus
(+) Waterproof dan bisa stay di wajah saya kurang lebih 5 jam.
Kekurangan :
(-) Harganya lumayan mahal menurut saya (+/- Rp 160.000)

Oke sekian dulu review dari saya....
Kalau belum jelas bisa komen dibawah yah...


OK selamat mencoba.....byee














Review : Warna Warni Eyeshadow



Halo Cantik....

Banyak sekali merek dagang kosmetik yang berada di pasaran, dan rata-rata tiap merek kosmetik memiliki produk eyeshadow dengan pilihan warna yang menarik.

Seperti merek-merek kosmetik di bawah ini *****
 


Ada 7 macam produk eyeshadow yang akan saya review kali ini, untuk kelebihan serta kekurangannya satu persatu akan saya urai di bawah ini,,,,(sekali lagi apa yang saya sampaikan adalah menurut versi saya, karena setiap orang berbeda jenis kulitnya dan bisa mempengaruhi hasil akhir riasan)

1.  LT Pro Professional Make-Up
Kelebihan :
(+) Memiliki banyak warna (ada 10 macam warna)
(+) Pigmented atau saat diaplikasikan warna-warna tersebut langsung muncul meskipun hanya 1 layer saja
(+) Waterproff apalagi sebelum pengaplikasian diolesi eyeshadow base
Kekurangan :
(-) Semua warna mengandung gliter, sehingga kurang cocok jika di aplikasikan untuk area cres / lipatan mata
(-) Karena teksturnya yang powder, jadi mudah sekali pecah / bertaburan jika tidak pelan-pelan saat menyentuhnya (terlihat di gambar warna pink yang sompel dan bertaburan di pinggir-pingirnya)
(-) Bentuk kemasan yang besar, membuat kita sulit untuk membawanya ke dalam beauty case, tapi kalau untuk riasan penganten sangat recomended
(-) Tidak ada kaca di dalam kemasan
(-) Dari sisi harga termasuk mahal, apalagi kalau belinya di mol...hihi (+/- Rp 240.000)

 2. LT Pro Eyeshadow (lupa shadenya tapi warnanya natural)
Kelebihan :
(+) Warnanya natural sehingga bisa dipakai untuk aktifitas sehari-hari
(+) Pigmented atau saat di aplikasikan warna-warna tersebut langsung muncul meskipun hanya 1 layer saja
(+) Ukurannya kecil sehingga mudah untuk dibawa-bawa
(+) Ada tambahan kaca di dalam kemasannya
(+) Waterproff apalagi sebelum pengaplikasian diolesi eyeshadow base
Kekurangan :
(-) Semua warna mengandung gliter, sehingga kurang cocok jika di aplikasikan untuk area cres / lipatan mata
(-) Karena teksturnya yang powder, jadi mudah sekali pecah / bertaburan jika tidak pelan-pelan saat menyentuhnya
(-) Dari sisi harga termasuk mahal, apalagi kalau belinya di mol...hihi (+/- Rp 130.000)

3. Inez Eyeshadow 05 Venice
Kelebihan :
(+) Warnanya natural sehingga bisa dipakai untuk aktifitas sehari-hari
(+) Pigmented atau saat di aplikasikan warna-warna tersebut langsung muncul meskipun hanya 1 layer saja
(+) Ukurannya kecil sehingga mudah untuk dibawa-bawa
(+) Ada tambahan kaca di dalam kemasannya
(+) Tidak semua mengandung gliter, untuk warna coklat warnanya matte (no gliter), sehingga bisa digunakan pada area cres /lipatan mata
(+) Lumayan waterproff apalagi sebelum pengaplikasian diolesi eyeshadow base
(+) Harganya murah dan sangat terjangkau (+/- Rp 45.000)
Kekurangan :
Kalau menurut saya tidak ada kekurangannya, dari segi kualitas inez eyeshadownya bagus

4. Inez Loose Powder Eyeshadow
Kelebihan :
(+) Bentuknya lucu
(+) Terdapat brush di ujung tutupnya
(+) Ukurannya kecil sehingga mudah untuk dibawa-bawa
(+) Harganya murah dan sangat terjangkau (+/- Rp 28.000)
Kekurangan :
(-) Sulit untuk diaplikasikan, karena berbetuk loose powder / bubuk
(-) Warnanya kurang pigmented (kebetulan yang saya punya pink, jadi kurang bagus warnanya)
(-) Mudah sekali bertaburan kalau tidak hati-hati

5. Pixy Colors Of Delight Eyeshadow (Bronze Delight -05)
Kelebihan :
(+) Warnanya soft sehingga bisa dipakai untuk aktifitas sehari-hari
(+) Cukup pigmented atau saat di aplikasikan warna-warna tersebut langsung muncul meskipun hanya 1 layer saja
(+) Ukurannya kecil sehingga mudah untuk dibawa-bawa
(+) Tidak semua mengandung gliter, untuk warna coklat warnanya matte (no gliter), sehingga bisa digunakan pada area cres /lipatan mata
(+) Harganya murah dan sangat terjangkau (+/- Rp 34.000)
Kekurangan :
(-) Tidak waterproff, sehingga mudah hilang
(-) Tidak ada kaca di dalam kemasannya

6. Latulipe Eyeshadow
Kelebihan :
(+) Warnanya natural sehingga bisa dipakai untuk aktifitas sehari-hari
(+) Ukurannya kecil sehingga mudah untuk dibawa-bawa
(+) Harganya murah dan sangat terjangkau (+/- Rp 50.000)
Kekurangan :
(-) Tidak waterproff, sehingga mudah hilang
(-) Kurang pigmented, sehingga harus berlayer-layer baru muncul warnanya

7. Wet and Wild Comfort Zone Eyeshadow
Kelebihan :
(+) Warna-warna smokey eyes dan natural
(+) Ukurannya sedang, tapi masih bisa dimasukkan ke beauty case
(+) Harganya lumayan terjangkau (+/- Rp 90.000)
Kekurangan :
(-) Tidak waterproff, sehingga mudah hilang
(-) Kurang pigmented, sehingga harus berlayer-layer baru muncul warnanya

Kesimpulan:
Dari ke 5 merek eyeshadow yang pernah saya gunakan, menurut saya LT Pro masih juaranya dan sangat wajar jika produk ini menjadi favourite banyak beauty bloger termasuk MUA di Indonesia.

Berikut saya sudah membuat perbandingan warna eyeshadow antara produk lokal LT Pro Vs produk luar negeri ELF.
Dari gambar diatas, dapat disimpulkan bahwa kualitas LT Pro memang bagus, dari segi pigmentasinya serta warna-warnanya yang soft bisa disesuaikan dengan kebutuhan kita sehari-hari.

Okeee...cukup sekian review saya, simak cerita saya berikutnya yah....